Total Tayangan Halaman

Diberdayakan oleh Blogger.

Mengenai Saya

Foto saya
My name is Nadia Rida Laurentia. You can call me NADIA

Pengikut

Senin, 26 Maret 2012

Senyumlah Agar Hidup Lebih Indah & Bahagia

Senyum, membuat penerimanya lebih kaya, namun ajaibnya tidak akan memiskinkan pemberinya

Senyum, hanya terjadi dalam hitungan detik, namun akan selalu terkenang sepanjang masa

Senyum, Tidak akan ada orang didunia ini yang terlalu kaya sampai sampai dia tidak memerlukannya, dan tidak ada yang terlalu miskin sampai sampai dia tak dapat memberinya

Senyum adalah tempat peristirahatan bagi hati hati yang lelah mencari semangat diri, cahaya bagi kegelapan batin, kesukaan bagi yang bersedih, dan pencerah untuk mengatasi kesulitan

Senyum tulus tidak akan bisa dipinjam, dibeli, apalagi di curi. Karena ketulusan adalah datangnya dari kerelaan dari sebuah kebaikan hati

Senyum, sumber kebahagiaan dimanapun kita berada

Senyum, jembatan penyeberangan yang menghubungkan satu sisi dengan sisi lainnya dan pengikis semua perbedaan yang terkreasi oleh manusia.

Senyum, sesuatu yang terindah bagi siapa saja yang mendapatkannya

Senyum, ekspresi dari hati atas kesenangan atau kegembiraan yang dirasakan pemiliknya, dan yang akan menghangatkan kehidupan sekitarnya.

Senyum, adalah seni dari sebuah kedamaian jiwa manusia

Terkadang orang disekitar kita sudah lelah dengan segala kepenatan mereka dan berat untuk memberikan senyuman. maka tidak ada salahnya kalau kita yang tersenyum kepada mereka

Senyum, Sangat dibutuhkan oleh orang yang tiada lagi mampu memberi. [syahidah]

Bahagia Itu Sederhana

Siapa sih orang yang tidak ingin hidup bahagia, setiap orang pasti menginginkannya begitupun saya. Namun banyak orang masih berfikir, harta dan kekuasaan lebih bisa memberikan kebahagiaan. Lalu mengapa masih ada sebagian orang yang merasa gamang, tidak merasa bahagia dengan hidupnya meskipun berlimpah materi. Jadi materi bukanlah segala-segalanya yang membuat hidup kita bahagia.

Kesederhanaan ternyata juga bisa mengantarkan kebahagiaan, bahkan kesuksesan. Loh bagaimana bisa? Hmm… lihatlah beberapa ilmuwan, hasil penemuan besar mereka rata-rata ditemukan secara sederhana. Yang akhirnya membuat mereka bahagia dengan penemuannya karena bisa berguna untuk ilmu pengetahuan. Salah satu contohnya yang terjadi pada ilmuwan besar Newton, yang menemukan hukumnya ketika sedang duduk-duduk dibawah pohon apel, disanalah awal mula tercipta hukum gravitasi. Di awali dari kejadian yang sederhana bukan? namun dari buah pikiran seorang Newton dari kejadian yang sederhana tsb bisa menghasilkan suatu teori yang berguna bagi ilmu pengetahuan.

Hidup ini tak lepas dari peristiwa suka dan duka yang datang silih berganti. Jadi mari kita mulai dengan melakukan cara kecil yang cukup sederhana yang bisa mengantarkan kita menjadi bahagia, tidak perlu dibuat rumit dan berat. Cukup dengan mencoba melakukan hal sederhana berikut ini :

• Tertawa atau tersenyum
Dengan tertawa beban hati akan menjadi ringan, sejenak bisa melepaskan beban dan stress. Tertawa atau tersenyum merupakan bagian dari ekspresi wajah yang bisa membuat orang lain yang melihatnya pun ikut bahagia. Cobalah melakukan sesuatu yang bisa membuat kita tertawa lepas, bisa dengan membaca bacaan humor atau menonton film komedi. Atau dengan menonton debat para politisi di televisi, bukankah bisa membuat kita tertawa melihat kelucuan mereka, bahkan mereka kadang lebih lucu dari pada pelawak. Jadi janganlah hidup yang katanya semakin susah ini, dibikin tambah ruwet. Cukup sederhana dengan tersenyum atau tertawa bisa bahagia. Meski mungkin hanya sesaat.

• Lakukan hobi yang kita sukai
Cobalah melakukan hal yang kita sukai. Jika hobi berkebun, lakukanlah dengan hati yang riang. Pasti akan ada rasa bahagia menjalaninya. Atau yang punya hobi menulis, tulislah sesuatu yang ada dalam pikiranmu. Mengeluarkan ide, unek-unek, rasa galau atau berbagi pengalaman dalam suatu tulisan, bukankah itu suatu hal sederhana yang membuat kita bahagia. Bahkan dari hobi menulis, jika sampai bisa dibuat buku, bukankah itu suatu hal yang diawali dari kesederhanaan hingga bisa meraih kesuksesan, yang pada akhirnya memberi kita perasaan bahagia.

• Memiliki sahabat yang baik
Sering kita dengar ungkapan “ A friend in need is a friend indeed ” Seorang teman yang baik adalah teman yang selalu hadir jika dibutuhkan, jika kita sedang ada masalah ia bisa menawarkan solusi atau minimal memberikan empati atau sekedar hanya jadi pendengar yang baik terhadap keluh kesah yang membuat kita merasa nyaman karena keberadaannya. Jika kita menemukan teman seperti itu maka layak ia disebut sahabat. Karenanya sahabat bisa menjadi sumber kebahagiaan kita, sebagai teman berbagi suka dan duka. Otomatis kita bahagia jika memiliki sahabat yang baik.

• Cari hikmah dibalik peristiwa yang kita alami.
Hidup ini tak lepas dari berbagai peristiwa yang kita alami. Dari peristiwa yang menyenangkan sampai peristiwa yang tidak menyenangkan, semuanya mengandung hikmah yang kadang tidak kita sadari. Bahkan dari peristiwa yang tidak menyenangkan pun, ada berkah yang tersembunyi. Saya sendiri pun mencoba belajar memahami hikmah dari setiap peristiwa yang terjadi, meski itu suatu peristiwa yang tidak menyenangkan sekalipun. Pernah saya menyesali keputusan yang telah saya ambil, resign dari perusahaan yang stabil kondisinya istilahnya saya bekerja di area “comfort zone”. Kemudian saya malah pindah ke perusahaan yang secara manajemen kacau balau, saat awal kepindahan saya tidak menyadarinya karena perusahaan tsb merupakan perusahaan baru. Sehingga saya tidak bisa menggali informasi lebih dalam mengenai perusahaan tsb. Ternyata kondisi perusahaan diluar ekspektasi saya. Namun saya jalani dengan ikhlas meski berat, konsekuensi yang harus saya jalani atas pilihan saya. Tapi akhirnya saya mendapatkan banyak hikmah, saya anggap suatu pengalaman berharga yang menempa saya bagaimana menghadapi permasalahan sesungguhnya dalam pekerjaan sekaligus melatih kesabaran, karena disanalah saya merasakan kerasnya persaingan ditambah kondisi perusahaan yang tidak stabil. Jadi jika kita bisa menangkap hikmah dibalik peristiwa, masih ada kebahagiaan yang kita rasakan.

• Berbagi dengan sesama
Tidak dapat dipungkiri jika kita bisa membantu orang lain, ada perasaan bahagia dalam diri kita. Coba kita lihat dijalanan masih banyak orang yang nasibnya tidak seberuntung kita, saat kita bertemu dengan tunawisma tentu membuat kita bersyukur bahwa kita masih memiliki rumah untuk tempat kita berteduh. Meski sebuah rumah yang sederhana, jika kita memiliki rasa syukur itu, maka tentu akan membuat kita bahagia dengan keadaan diri kita.

Rasa bahagia sesungguhnya ada dalam hati masing-masing orang, dan beberapa hal sederhana yang saya share ditulisan ini tak lepas dari apa yang saya rasakan sendiri bahwasannya melakukan hal-hal sederhana tsb bisa membuat saya bahagia. Sebenarnya masih banyak hal sederhana lainnya untuk meraih kebahagiaan.

Selalu bersyukur atas nikmat yang kita rasakan dan berterimakasih atas semua yang kita dapatkan, hal yang cukup sederhana, namun bisa memberi rasa bahagia. Jadi bersyukurlah ketika mendapat anugerah, bersabarlah saat mendapat musibah. Dan jangan lupa selalu berprasangka baik kepada-Nya dan serahkan hidup kita kepada sumber kebahagiaan abadi, Allah SWT.

“ Maka nikmat Tuhanmu yang manakah yang kamu dustakan?”.
Kalimat ini diulang hingga 31 kali di dalam Al-Quran surat Ar-Rahman

9 Tips Untuk Hidup Lebih Bahagia

1. Jangan Takut dan Khawatir
Perasaan takut dan khawatir merupakan pikiran kita yang paling tidak produktif. Sebagian besar hal-hal yang kita khawatirkan atau takutkan tidak pernah terjadi. Jadi untuk apa kita khawatir dan takut?

2. Jangan Pernah Menyimpan Dendam
Dendam adalah hal terbesar dan akan menjadi beban terberat jika kita menyimpannya di dalam hati. Maukah anda membawanya sepanjang hidup? …. Saya rasa tidak. Jangan sia-siakan energi kita dengan menyimpan dendam, sudah pasti tidak ada gunanya. Gunakanlah energi kita tersebut untuk hal-hal yang positif.

3. Fokus Pada Satu Masalah
Jika kita memiliki beberapa masalah, selesaikanlah masalah kita satu per satu. Jangan terpikirkan untuk menyelesaikan masalah secara sekaligus karena justru akan membuat kita semakin stress.

4. Jangan Membawa Tidur Masalah Anda
Masalah adalah hal yang sangat buruk untuk kesehatan tidur kita. Pikiran bawah sadar kita adalah hal yang luar biasa yang dapat membuat kita gelisah dan tidur kita menjadi tidak nyenyak.

5. Jangan Mengambil Masalah Orang Lain Untuk Anda Selesaikan
Membantu orang lain yang sedang dalam masalah adalah hal yang mulia, tetapi jika kita mengambil porsi terbesar untuk menyelesaikan masalah orang lain tersebut justru itulah kesalahan terbesar. Biarkanlah orang tersebut yang menyelesaikan masalahnya sendiri dengan porsi terbesar.

6. Jangan Hidup di Masa Lalu
Mungkin terasa nyaman bagi kita mengingat hal-hal yang menyenangkan di masa lalu tetapi jangan anda terlena didalamnya. Konsentrasilah dengan apa yang terjadi saat ini, karena kita pun akan bisa merasakan banyak kebahagiaan di saat ini. Saya yakin kita akan mempunyai perasaan yang jauh lebih berbahagia jika kita merayakan apa yang terjadi saat ini dibanding dengan mengingat-ngingat kebahagiaan di masa lalu.

7. Jadilah Pendengar yang Baik
Mungkin sebagian besar orang termasuk saya susah untuk menjadi pendengar yang baik. Justru sebaliknya kita mengharapkan orang lain yang mendengarkan omongan kita, tetapi sebetulnya dengan belajar mendengarkan orang lain, kita akan mendapatkan banyak hal baru yang dapat sangat berguna bagi kebahagiaan hidup kita.

8. Jangan Biarkan Frustasi Mengatur dan Bahkan Mengacaukan Hidup Anda
Kasihanilah diri kita lebih dari apa pun, maksud saya adalah janganlah kita menyerah pada frustasi. Maju terus. Ambillah tindakan-tindakan positif dan lakukanlah dengan konsisten.

9. Bersyukurlah Selalu
Bersyukur dan berterimakasihlah atas semua yang kita dapatkan, bukan hanya hal yang positif saja tetapi juga hal yang negatif, karena saya percaya dibalik setiap hal yang negatif tersebut ada hal baik yang bisa kita pelajari.